Rerep Ayam Kecap Pedas Yang Super Lezat

Assalamualaikum sahabat Bunda semua? Tentunya semoga senantiasa sehat selalu ya Bun. Aamiin

Berbiacara mengenai ayam kecap tentu semua bunda-bunda yang Budiman pernah mendengarnya. Bahkan tentu pernah merasakan kelezatan makanan satu ini. Namun tidak sedikit dari kita yang masih terkadang lupa dengan resep cara membuat ayam kecap ini. Dengan nya Bundaya menghadirkan resep cara memasak ayam kecap pedas yang menggugah selera.

Sebelum nya, mari kita siapkan bahan-bahan yang dibutuhkan ya Bun.

Berikut Bahan- bahan yang diperlukan

-Ayam (bebas bagian apa saja)
-Daun salam 3 lembar
-Kecap Manis
-Minyak goreng secukupnya
-Air Secukupnya

Baca Juga: Resep Cilok Kuah Yang Enak dan Kenyal

Setelah kita menyiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan selanjutnya mari kita menyiapakan bumbu halus dari ayam kecap pedas ini.

Bumbu halus yang perlu disiapkan:

-Bawang putih 4 siung
-Cabe rawit merah 10-20 buah tergantung selera dan tingkat kepedasan ayam kecap
-Bawang Merah 6 siung
-Jahe 2 cm sudah cukup
-Kunyit 2 kunyit secukupnya
-Merica 1 sendok teh
-Garam secukupnya
-Kaldu bubuk secukupnya

Setelah yang dibutuhkan dalam membuat ayam kecap manis tersedia, sekarang waktunya pembuatan ayam kecap. Simak dengan seksama tahapan-tahapan nya ya bun.

Cara membuat resep ayam kecap pedas gurih

1. Bersihkan Ayam terlebih dahulu. Pastikan jangan tertinggal bulu-bulu ataupun kotoran yang menempel. Setelah bersih, tiriskan hingga ayam kering dan tidak berair, karena di proses selanjutnya kita akan menggoreng ayam sebentar.

2. Goreng ayam sebentar saja hingga warna agak kecoklatan emas. Jangang terlalu matang karena ayam akan melewati proses pemasakan selanjutnya.

3. Ulek bumbu halus yakni jahe, kunyit, bawang putih, bawang merah dan cabe. Bisa gunakan blender ataupun ulekan untuk menghaluskan bumbu tersebut sesuai selera dan peralatan yang ada saja.

4. Tumis bumbu yang telah dihaluskan menggunakan minyak secukupnya saja. Tunggu hingga bumbu mengeluarkan bau wangi dan jangan lupa tambahkan daun salam. Jangan terlalu lama agar bumbu tidak gosong.

5. Masukkan ayam yang telah digoreng sebelumnya kedalam bumbu yang sedang di tumis. Aduk-aduk sebentar hingga bumbu meresap ke ayam kecap.

6. Tambahkan air dan kaldu bubuk hingga ayam terendam dalam air, lalu biarkan semua bumbu meresap dan air surut.

Baca Juga: Resep soto ayam yang nikmat di semua lidah penduduk +62

7. Setelah air cukup surut, tambahkan kecap, garam, gula dan merica secukupnya saja. Koreksi rasa terlebih dahulu. Jangan masak ayam kecap terlalu lama, karena kecap bisa pahit jika terlalu lama.

8. Setelah dirasa pas, tiriskan ayam kecap pedas ini kedalam wadah seperti piring ataupun mangkuk yang telah disediakan.
9. Terakhir, ayam kecap manis pedas siap disantap.

Bagaimana bunda? Mudah bukan dalam membuat ayam kecap pedas nya. Oh iya, Ayam kecap pedas ini sangat cocok dipasangkan dengan nasi yang masih hangat. Tentunya santap ayam kecap pedas Bersama keluarga tercinta di rumah. Akan menjadi kehangatan keluarga yang tidak terlupakan.
Terakhir semoga bunda semua sukses dalam memperaktekanya di rumah. Semoga bermanfaat ya bunda.
wassalam

0 Response to "Rerep Ayam Kecap Pedas Yang Super Lezat"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel